Jakarta – Ketua DPP NasDem, Willy Aditya memastikan pihaknya tetap mendukung pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, meski tak menaruh kadernya di kabinet Merah Putih.

Menurut Willy Aditya, hubungan NasDem dengan Prabowo justru lebih mesra ketimbang parpol yang ada dalam kabinet Merah Putih.
“NasDem kan di dalam pemerintahan portofolio tidak di menteri, itu saja, biasanya kan itu lebih mesra ketimbang yang di dalam, iya kan lebih closely friend itu ya,” kata Willy Aditya kepada wartawan di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (28/10/2024).
Terkait kemungkinan bergabung di tengah jalan, Willy tak mau berspekulasi terlalu dini. Namun, dia menegaskan NasDem berkomitmen untuk mengantarkan cita-cita Prabowo sesuai dengan yang dicanangkan Presiden Pertama RI, Soekarno.
“Nanti kita lihat lah, tapi NasDem memiliki komitmen politik yang kuat, strong, untuk kemudian pemerintahan ini berjalan untuk mengantarkan cita-cita yang sudah diletakan dari para founding father, yang kemudian dipertegas oleh Prabowo ini berjalan dengan baik,” ujar Willy.
Willy juga turut merespons Survai Indikator Politik yang menunjukkan 85 persen publik yakin dengan pemerintahan Prabowo. Dia menyebut hal itu merupakan modal yang bagus untuk ke depannya.
“Itu bagus ya, modal dasar yang cukup kuat, tentu kita butuh kepercayaan publik, trust publik terhadap pemerintahan baru, biar ini bisa berjalan cukup optimal,” kata Willy.
Dia mengatakan pemerintahan Prabowo ke depannya harus didukung secara bersama-sama. Terlebih, menurutnya Prabowo telah mewanti-wanti aspek-aspek yang menjadi prioritas.
“Kita support, karena kita berhadapan dengan ancaman resesi global ya, tentu stabilitas politik kekompakan kita bersama itu menjadi satu hal yang sangat krusial ya,” ucapnya.