Korannusantara.id, Indragiri Hilir – Dalam merawat semangat kebersamaan dan kepedulian sosial, Pengurus Indonesia Youth Epicentrum Indragiri Hilir (IYE Inhil) menyelenggarakan acara silaturahmi dan buka puasa bersama di bulan suci ramadhan,” release yang diterima Korannusantara.id dari Ketua IYE Inhil Ryan Martha Hudi, Sabtu (24/3/204).
Kegiatan yang dihadiri oleh para pengurus, anggota, dan berlangsung di cafe Bados Tembilahan.
“Acara dimulai dengan sambutan hangat dari Ketua pengurus IYE Inhil, Ryan Martha Hudi menyampaikan pentingnya menjaga serta merawat semangat kebersamaan dan saling mendukung dalam menjalani kehidupan bermasyarakat,” tuturnya.
Ryan Martha Hudi menyatakan, Kami sangat bersyukur dapat mengadakan acara ini di bulan ramadhan. Ini bukan hanya tentang berbuka bersama, tetapi juga tentang berbagi kebahagiaan dan semangat kebersamaan di antara kita sebagai satu organisasi,” ujarnya.
Acara buka puasa bersama ini diakhiri dengan do’a bersama untuk keselamatan dan kesejahteraan seluruh Pengurus Indonesia Youth Epicentrum Inhil.
“Dengan diadakannya acara silaturahmi dan buka puasa bersama ini, diharapkan dapat terus memperkuat hubungan persaudaraan seluruh pengurus IYE Inhil serta memberikan inspirasi bagi komunitas lainnya untuk melakukan kegiatan yang serupa dalam mempererat tali persaudaraan dan memupuk semangat kebersamaan di tengah-tengah masyarakat,” harapannya.
