Jakarta– Timnas Indonesia U-23 gagal lolos ke final Piala Asia U-23 2024 setelah menelan kekalahan dari Uzbekistan. Kini, Tim Garuda Muda akan berhadapan Irak dalam duel perebutan peringkat ketiga, Kamis (2/5/2024)
Bagi Timnas Indonesia, ini bukan kali pertama berhadapan dengan Irak. Dalam satu tahun terakhir, Tim Garuda selalu berjodoh dengan Timnas Irak.
AFC telah mengumumkan match officials atau perangkat pertandingan Indonesia vs Irak. Menariknya, di ruang VAR terdapat lagi nama wasit VAR kontroversial Sivakorn Pu-Udom.
Kali ini Sivakorn Pu-Udom menjadi asisten wasit VAR mendampingi wasit VAR utama yaitu Abdullah Dhafer A Al Shehri asal Arab Saudi.
Seperti diketahui Sivakorn Pu-Udom menjadi salah satu aktor dalam pengambilan keputusan VAR kontroversial pada laga Indonesia vs Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024, Senin (29/4).
Perebutan Juara 3 bagi timnas indonesia U 23 adalah Sejarah Kontroversi, Berhasil melewati fase wasit kontroversial.